Manfaat minyak kayu putih ternyata bukan hanya untuk menghangatkan tubuh saja, ada khasiat lainnya yang bisa kita manfaatkan untuk membantu meredakan dan menyembuhkan berbagaimacam penyakit.
Minyak kayu putih adalah produk kesehatan yang banyak di gunakan oleh masyarakat Indonesia. Perlu diketahui juga bahwa minyak ini dibuat dari daun tumbuhan pohon kayu putih (Melaleuca leucadendra) yang memiliki kandungan cineole, linalool, dan terpineol.
Minyak ini juga masih dalam golongan minyak atsiri yang banyak digunakan pada produk-produk kesehatan dan salah satunya adalah sebagai minyak penghagat dan juga sering dijadikan pereda rasa gatal saat digigit oleh nyamuk (khusus anak-anak).
Untuk lebih detailnya, yuk simak apa saja manfaat minyak kayu putih bagi kesehatan tubuh kita berikut ini :
Berbagai Macam Manfaat Minyak Kayu Putih
Meredakan Rasa Gatal Karena Digigit Serangga
Untuk anak-anak dan balita, minyak kayu putih ini sering dijadikan sebagai minyak oles penghilang rasa gatal akibat digigit oleh serangga, seperti semut merah ataupun nyamuk. Rasa hangatnya yang menempel pada area kulit bekas gigitan nyamuk akan menenangkan si anak dan tidak rewel lagi.
Membantu Melegakan Pernapasan
Pernapasan Anda terganggu karena hidung mampet atau hal lainnya, maka Anda bisa coba mengoleskan/menggosokkan minyak kayu putih di bagian dada dan juga leher. Atau bisa juga dengan menghirup aroma uapnya yang bisa Anda teteskan dengan air panas dalam baskom.
Kenapa bisa membantu melegakan saluran pernapasan? itu karena minyak ini memiliki kandungan dekongestan yang bisa rasa hangatnya bisa melegakan pernapasan.
Meredakan Rasa Nyeri Sendi
Sendi-sendi anda merasa nyeri, linu dan pegal-pegal? coba saja dengan menggosokkan minyak kayu putih ini kearea sendi yang nyerinya. Kandungan sineol yang ada dalam minyak ini akan menghangatkan area persendian dan akan memberikan rasa nyaman di penderitanya.
Meredakan Batuk
Batuk yang dianggap sebagai alergi ataupun infeksi virus bisa diredakan dengan cara menghirup uap minyak kayu putih yang diteteskan pada air panas diwadah baskom.
Kandungan dekongestan alami dan senyawa sineol akan membantu melegakan saluran pernapasan, sehingga dahak yang menempel pada tenggorokan bisa perlahan-lahan hilang.
Membantu Meredakan Sakit Kepala
Selain membantu meredakan saluran pernapasan, kandungan senyawa Sineol pada minyak ini ternyata bisa mengurangi rasa sakit kepala yang mengganggu.
Meredakan Perut Kembung
Manfaat lainnya juga adalah bisa digunakan untuk meredakan perut kembung yang membuat rasa mual karena merasa perut seperti penuh. Cukup dengan oleskan di bagian perut, maka rasa hangatnya akan membantu meredakan rasa kembungnya tadi.
Sebagai Obat Luka Kecil
Sifat antiseptik, antikbakteri dan juga antijamur yang dimiliki minyak kayu putih ternyata bisa digunakan sebagai obat luka. Cukup dengan mengoleskan di luka kecilnya, maka akan membantu mempercepat penyembuhan luka ( luka jadi cepat kering).
Membantu Menghilangkan Bekas Jerawat
Apakah Anda percaya bahwa minyak kayu putih untuk menghilangkan bekas jerawat? Nah, perlu diketahui bahwa sifat minyak ini adalah inflamasi tinggi yang cocok untuk meremajakan kulit. Jadi Anda bisa menggunakannya untuk meremajakan wajah kulit Anda dengan cara mencampurnya dengan masker alami seperti lidah buaya.
Gunakan masker gel lidah buaya yang ditambahkan dengan minyak kayu putih secara rutin dan anda akan merasakan khasiatnya.
Originally posted 2022-06-06 00:56:50.